Kini Plastik Kresek alias kantong plastik sudah tidak gratis lagi

Kebijakan Pemerintah tentang penggunaan kantong plastik berbayar nampaknya sudah mulai terealisasikan, walaupun masih dalam status sosialisasi.
Di kota tempat tinggal saya, Bojonegoro Jawa timur, kemarin waktu saya belanja tepatnya di Alfamart Jetak Bojonegoro , disitu saya melihat ada seorang pembeli yg bertanya pada kasir, lho plastiknya juga beli ta mas...?, iya bu..sesuai dengan progam pemerintah..( sang kasir menjawab dengan ramah, seperti biasa karyawan- karyawan alfamart memang ramah- ramah ) akhirnya saya juga ikut bayar kantong plastik saya ( tanpa bertanya lagi atau mendengarkan penjelasan sang kasir)

Pemerintah melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan telah mengeluarkan aturan pengenaan biaya tambahan minimal Rp 200 untuk pemberian kantong plastik belanja di ritel modern. Kebijakan ini resmi berlaku sejak 21 Februari 2016 kemarin.
Bila anda tidak ingin membeli kantong plastik ( kresek ), silahkan bawa tas dari rumah karena itu jauh lebih baik. itung- itung ikut mensukseskan tujuan pemerintah, yakni mengurangi sampah plastik yang merusak lingkungan.

Related Posts:

0 Response to "Kini Plastik Kresek alias kantong plastik sudah tidak gratis lagi"

Post a Comment